*Babinsa Gumirih Monitoring Kegiatan Tasukuran dan Doa Bersama di Desa Gumirih*
Singojuruh – Babinsa Gumirih, Koramil 0825/13 Singojuruh, melakukan monitoring kegiatan tasukuran dan doa bersama di Desa Gumirih, jalan Aruji Karta Winata, Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi, pada hari Selasa, 02 Desember 2025, pukul 08.00 s/d selesai.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kapten Inf Misdari (Danramil 0825/13 Singojuruh), AKP Achmad Rudy, SH (Kapolsek Singojuruh), Drs. Anas Sugiarto (Camat Singojuruh), Lulus Yulianto (Konsultan KDKMP), Murai Ahmad SE, SH (Kades Gumirih), serta tokoh masyarakat dan undangan lainnya.
Kegiatan tasukuran dan doa bersama ini bertujuan untuk memohon keselamatan dan keberhasilan pembangunan KDKMP (Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih) di Desa Gumirih. Danramil 0825/13 Singojuruh, Kapten Inf Misdari, dalam sambutannya menekankan pentingnya pembangunan KDKMP sebagai upaya meningkatkan perekonomian desa.
Kegiatan ini berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, serta diakhiri dengan doa bersama dan penutupan.
